You are here

Masterpiece Borobudur

Masterpiece Borobudur adalah sebuah cerita klasik agama Buddha. Syailendra adalah dinasti kerajanan Buddha yang pernah ada di Nusantara dan dalam bahasa sansekerta disebut Syailendravamsa. Kontroversi bermunculan tentang asal mula dinasti Syailendra, hal ini karena banyak peninggalan yang mirip dengan dinasti Syailendra di Jawa, Sumatera, India dan Kamboja. Menurut teori India, keluarga Syailendra yang ada di Sumatera dan Jawa berasal dari Kalingga di India selatan. Buku catatan menyatakan, bahwa Nusantara menyebutkan Syailendra berasal dari pulau Sumatera dan berpindah ke pulau Jawa.

Menurut cerita, dinasti Syailendra adalah penganut agama Buddha. Berawal dari abad ke 8 Masehi, saat kekuasaan kerajaan Hindu Mataram di Jawa Tengah mengalami kemunduran. Pada waktu itulah Dinasti Syailendra mengambil alih kekuasaan. Ada satu keluarga yang tetap bertahan di tengah hegemoni Syailendra, yaitu Dinasti Sanjaya. Syailendra adalah dinasti penganut Buddha beraliran Mahayana namun cenderung mengarah pada Tantrayana.

Selain dinasti Syailendra, juga pernah ada dinasti Sanjaya. Memasuki abad ke 9 Masehi, kedua dinasti ini melebur menjadi satu dengan adanya perkawinan antara Rakai Pikatan dari dinasti Sanjaya dan Pramodhawardhani dari dinasti Syailendra. Setelah peristiwa bersejarah itu terjadi, pembangunan dan perawatan tempat suci agama Buddha candi Borobudur ini masih terus dilakukan hingga sekarang.

Untuk harga terbaik, silahkan info jumlah peserta dan waktu tour anda disini